Iklan :

1 Juli 2011

Beberapa Tips Dalam Merencanakan Produksi Pembuatan Kalender




Tak terasa sudah ada dipertengahan tahun lagi. Bagi beberapa Perusahaan kini sudah saatnya merencanakan pembuatan Promosi untuk akhir tahun khususnya kalender. Bagi anda yang baru ingin tahun ini ingin mengikuti jejak yang lainnya membuat produksi untuk kalender khususnya kalender duduk saya ingin membagikan beberapa tips untuk anda agar mudah dan tahu dimana letak keistimewaan dari kalender duduk itu sendiri.

Membuat promosi Kalender adalah hal yang paling efisien dan lebih murah biayanya dibanding anda memasang iklan pada media lainnya. Bayangkan anda selama satu tahun menancapkan Brand anda pada setiap rumah yang anda berikan kalender anda. Beberapa tips yang ingin saya bagikan antara lain :



Pastikan Jenis Jilid yang anda gunakan.

Jenis Jilid pada kalender dapat mempengaruhi dari keseluruhan layout kalender itu sendiri. Jika anda menggunakan dominan warna putih disetiap halamannya maka gunakan spiral berwarna putih juga. Karena jika pada bagian jilid ini tidak eyecathing akan merusak satu kesatuan dari artwork si kalender ini. Design anda sudah bagus tapi menjadi kurang gimana gitu pada saat diproduksi nah itu bisa karena disebabkan oleh jilid itu sendiri, maka dari itu untuk menjaga hal tersebut tidak terjadi maka gunakan Jilid yang cocok untuk jenis konsep design anda yang akan anda buat.

Pilihan Jenis Kertas.

Pilihlah jenis kertas yang cocok pada konsep design anda. Banyak orang yang kejebak pada saat membuat produksi untuk media promosi ini. Jenis kertas yang pas adalah tidak ketebalan dan tidak ketipisan agar mudah dibulak - balik pada saat bulan berganti. Ideal yang banyak digunakan orang adalah bahan kertas art karton 260 gr. Anda bisa menggunakan opsi itu.


Pelapis Hardboard

Hardboard, adalah kertas tebal yang berada pada bagian dalam sebuah kalender duduk yang bisa membuat kalender ini duduk pada menja anda. Karena basicly jika itu bahan art karton 260 gr tetap kurang tebal untuk mendudukkan kalender anda tersebut. Pilihlah pelapis hardboard yang baik jenis kertasnya. Biasanya ini juga memerlukan ketelitian dalam memilih jenis tekstur kertas maupun warna. Kenapa tekstur harus diperhatikan ?. Yah karena jika anda salah dalam menggunakan kertas pelapis yang tidak bertekstur maka anda akan melihat teksture dalam hardboard akan keluar dan dapat menimbulkan ketidaknyamanan secara bentuk. Biasa yang digunakan sebagai pelapis adalah kertas Aquerello namanya, walaupun agak mahal namun dapat menghasilkan texture yang baik.

Ingat kalender itu bertahan sifatnya selama 1 tahun jadi harap diperhatikan benar mulai dari design dan produksinya. Karena jika ada kesalahan itu akan terpajang menjadi raport buruk selama 1 tahun ditempat konsumen anda. Penetapan hari libur diberitahukan oleh Dep. Agama itu sekitar pertengahan November maka prepare design seharunya sudah dimulai dari pertengahan Agustus. Membuat konsep sebuah kalender dalam waktu singkat akan menyebabkan kurangnya pengeksporan design dan konsep. Buatlah memang sesuai dengan waktu yang ditetapkan secara ideal yaitu pertengahan agustus yang akan direncanakan selesai pada bulan november dipertengahan sambil menunggu ketetapan hari libur dari Dep. Agama.

Anda bisa mulai merencanakannya lebih matang baik secara visual maupun secara produksi atau bentuk. Nah mulailah dari sekarang merencanakan suplayer mana yang hendak anda gandeng dan percayakan mengerjakan design dan produksinya. Selamat mencoba.

@rie fabian

0 comments:

Posting Komentar

Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar dibawah ini.