Iklan :

13 Juni 2011

Pisau Pon


Yah jika kita melihat sebuah potongan yang berbentuk aneh dan itu dibuat dalam jumlah yang banyak maka jangan heran kerena itu dibuat oleh mesin. Pisau dibentuk sesuai dengan ukuran dan bentuk yang kita inginkan dan dibuat seperti gambar disamping. Lalu tinggal dimasukan kedalam mesin Pon namanya, lalu tinggal masukan kertas maka terbentuklah potongan yang sama persis sebanyak 1000 Pcs.

Sayangnya pada saat ini pisau masih dibuat secara manual belum menggunakan mesin jadi yah bisa dibayangkan sendiri tingkat akurasinya. Akurasi yang sangat jago bila untuk bentuk yang rumit hanya bisa sampai 90 %. Pada proses pembuatan pisau ini sangat dibutuhkan pengalaman yang tinggi apalagi untuk pembuatan yang sangat rumit. Maka dari itu harus dibuat oleh orang yang sangat berpengalaman dalam membuat pisau pon.

Banyak memang dipinggir jalan yang memasang terima ongkos pembuatan pisau pon namun lagi - lagi saya bilang ini seperti membeli kucing didalam karung. Jika pisau ini salah dibuat maka bisa dibayangkan jika 1000 kertas yang dimasukkan apa yang terjadi ? yah benar sejumlah itu pula akan salah dan apesnya lagi semuanya harus dibuat dari awal. Cetakan harus dicetak kembali baru di potong kembali, terlalu jauh mutarnya kan ? he he he. Proses ini biasa dinamakan oleh orang produksi saya adalah proses finishing dimana cetak sudah selesai tinggal finishing (pemotongan). Ini terlihat sepele namun sangat disarankan untuk berhati - hati pada proses finishing ini, anda salah maka anda akan berakibat fatal aja pokoknya.

Jadi pilihlah orang - orang yang sudah anda percaya untuk melakukan proses finishing ini. Belum tentu semua tukang cetak bisa melakukan proses ini biasanya sama mereka dilempar kembali kepada orang yang biasa mengerjakan proses ini. Maka anda harus benar - benar mengerti kepada siapa anda serahkan pekerjaan ini.

@rie fabian


2 comments:

Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar dibawah ini.