Iklan :

29 Agustus 2012

Menggunakan Brush Photoshop


Menggunakan brush di Photoshop saat sekarang ini bisa menjadi ornament pada sebuah design. Karena pada saat sekarang, brush pada Adobe Photoshop sudah sangat bervariatif sekali. Lalu bagaimana caranya memasukkan brush kedalam Software Adobe Photoshop kita ? , Jika yang belum tahu bisa Anda simak tulisan saya dibawah. 



Brush, merupakan salah satu tool pada software Adobe Photoshop yang biasa kita gunakan. Kita bisa menambahkan jumlah brush dari yang Anda miliki sekarang ini. Jika Anda melihat Brush yang saya miliki, itu merupakan hasil tambahan dari saya donwload dari internet ataupun dari kawan - kawan saya sesama designer. 

Saya pun menyediakan brush pada halaman pluggin saya. Dari halaman Pluggin saya itu Anda bisa dapatkan beberapa jenis Brush yang bisa Anda donwload. 


Lalu bagaimana cara memasukkannya kedalam Software Adobe Photoshop  ? , coba ikuti langkah saya dibawah ini. 

Pertama - tama tutup dulu Software Adobe Photoshop Anda jika masih terbuka. Karena jika Software Adobe Photoshop Anda masih terbuka, Anda tidak akan merasakan perubahan pada brush yang telah Anda tambahkan. Setelah Anda sudah menutup Software Adobe Photoshop Anda, sekarang bukalah C: Program Files / Adobe Photoshop / preset / brush. Jika Anda menggunakan Mac maka Anda bisa masuk kedalam folder Root / Aplication. 

Disana akan terlihat preset dan folder brush. 

Ini pada Macbook Saya 



Nah jika sudah, Anda tinggal copy file yang sudah Anda download dari Internet ataupun Blog saya. Jika sudah Anda copy, bukalah Software Adobe Photoshop Anda. Lalu klik brush pada Photoshop Anda. Lalu klik kanan dan Anda dan klik Load Brush. 


Ambilah Brush yang sudah Anda download tadi. 



Sudah bertambahkah brush Anda sekarang ? 

Dalam keadaan normal seharusnya tool brush Anda sudah bertambah sesuai dengan apa yang sudah Anda download. Sekarang Brush Anda sudah bervariasi bukan ? 

Dan Anda bisa melanjutkan pekerjaan Anda dengan gaya yang baru lagi, karena Brush Anda sekarang sudah bertambah banyak. 

Selamat mencoba.


Salam Kreatif, 



@rie fabian - 






0 comments:

Posting Komentar

Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar dibawah ini.