Iklan :

21 Juli 2011

Packaging Baba Rafi


Apa yang menarik dari Packaging (kemasan) ini ?  
Ketika saya membeli sebuah kebab ini saya tertarik kepada bentuk kemasannya. Diantara saingannya yang membuat sebuah kemasan biasa saja kini Kebab yang satu ini mempunyai design dan bentuk kemasan yang berbeda. 

Jika kita melihat secara visual ini tentu tidak terlihat dimana perbedaannya, tetapi jika kita sudah membeli produk ini maka kita akan melihat perbedaannya.

Yah nampak perbedaannya adalah ada lidah yang menjulur pada bagian depan yang diberi label tarik disini, begitu kita menarik bagian itu maka kebab akan tertarik keluar. Ini lucu dan menarik.  

Sebuah kemasan yang diproduksi dengan menggunakan bahan art carton 260 gr ini mempunyai design yang lucu juga. 

Pada bagian belakang diberi tulisan yang agak besar "kalau baca tulisan ini, tolong bilang sama yang disebelahnya ... kebabnya ueenaakk yaa..." dengan aksen warna yang fun dan happy-happy joy joy lah pokoknya. 

Lalu diatas kanan pada bagian belakang diberi label MUI dan marketing award 2010 ini memberikan aware kepada konsumen yang mengkomunikasikan jangan ragu ini aman dan kami sudah mempunyai pelanggan yang banyak dengan ditandai  marketing award ini. 

Ada lagi slogannya "satu tidak pernah cukup", ini mengundang orang untuk menciptakan persepsi kalau memang makanan ini tidak pernah cukup satu. Yah apapun itu saya rasa memang sudah selayaknya mereka memenangkan award karena memang dari packagingnya saja sudah marketing banget. 

Lalu jika ingin melihat bagaimana proses tarik menarik itu bisa tercipta anda bisa klik pada gambar karena saya memoto bagian dalamnya setelah saya bongkar. Ini bisa menjadi satu pembicaraan yang menarik jika memang hasil yang menarik seperti ini. Inilah yang disebut fungsi bisa dimarketingkan. Bukan sekedar berfungsi sebagai pelapis makanannya saja tapi si packaging bisa ikut mempromosikan diri untuk si makanan. 

Efek dari kemasan yang baik adalah dapat merepresentasikan produk yang didalamnya menjadi baik, walaupun belum tentu baik. Ingat kesan pertama harus menggoda selanjutnya terserah client anda, begitu bukan ?. Jadi kembali lagi jika kita membuat sebuah kemasan yang penting terlindung atau berdasarkan fungsi saja maka kesan menarik untuk orang lihat dan baca brand anda akan pudar karena tidak terbantu dengan visual yang baik. 

Mudah - mudahan bisa menjadi informasi bagi pembaca blog saya. Salam kreatif untuk semua. selamat berkarya untuk usaha anda.

Selamat berkreasi,

@rie fabian

0 comments:

Posting Komentar

Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar dibawah ini.