Iklan :

7 November 2012

Terus Berinovasi dan Berinovasi


Seperti makanan yang kita makan sehari - hari, terkadang kita membutuhkan sebuah variasi rasa, atau bahkan terkadang mencari sensasi rupa. Mulai dari mencicipi makanan yang baru, sampai dengan mengkombinasikan makanan kita dengan apa yang sebelumnya tidak pernah kita coba. 

Basicly, kita memang gemar melakukan sebuah eksperimentasi pada sebuah rasa. Padahal kalau kita lihat lagi, kenapa kita harus memikirkan rasa, kalau memang ujungnya sama-sama kenyang. Makanan yang kita makan fungsinya membuat kita kenyang, tapi apa cukup hanya sebuah fungsi ?

Kalau memang jawabannya cukup, tentu kita tidak akan melihat sajian ayam yang dinamakan berbeda - beda, ayam lepas, ayam kabur, ayam nekat, dll, padahal kalau kita cermati hanya sedikit perbedaan yang disajikan dari berbagai nama ayam tersebut diatas. 

Setidaknya itulah sebuah rasa. Menciptakan suasana dan sensasi yang selalu ingin kita perbaharui terus menerus. Ini sama halnya dengan membuat design. Jelas rasa design yang selalu sama akan ditinggalkan oleh beberapa penikmat designnya. Karena memang kita mengetahui betapa teknologi begitu mendominasi kemajuan dari dunia visual sekarang ini. 

Kalau dulu kita sangat kagum dengan Air brush, dimana sebuah Billboard dibuat menggunakan Air Brush dan membuat gambar orang saja sangat sulit sekali, tapi sekarang ? kita bisa melihat gambar yang betapa anggunnya yang dilakukan pada media bahan sintetis seperti fleksi. 

Selain teknologi, terapan media juga sudah sangat menjanjikan untuk kita ber ekperimentasi untuk membuat hal baru dan hal yang lebih baru. 

Sama halnya seperti makanan tadi, dimana sensasi selalu dicari, dimana sebuah rasa memegang peranan penting untuk sebuah hasil akhir, maka design pun menjadi demikian. Dimana jika kita memikirkan "ah yang penting saya punya papan nama", "ah yang penting saya ada desingnya", dan ah ah ah yang lainnya, maka Anda tidak memberikan rasa pada orang yang akan berkunjung ketempat Anda. 

Orang lainpun dalam melihat apa yang Anda buat akan mengalami satu rasa yang sama, hambar, tidak ada taburan garamnya, tidak ada rasa istimewa dalam design Anda. Maka dari itu saya merasa penting dalam terus berinovasi dalam menciptakan sebuah media terapan untuk design yang saya buat. 

Bukan hanya pada designnya, akan tetapi pada hasil akhirnya atau media terapannya. Karena dibeberapa client yang saya temui, ini menjadi sangat penting. Dimana fungsi dari hasil akhir memang benar - benar bermanfaat bagi client - client Fabian Studio. 

Warna, style, komposisi, dll pada design yang memang harus up to date alias tidak ketinggalan jaman. Kita melihat beberapa design konvensional sudah banyak ditinggalkan orang, walau ada beberapa orang yang masih menggunakannya karena itu bisa menjadi heritage design. 

Kita selalu melihat perkembangan warna berkembang sangat pesat. Kita melihat taburan warna yang diberikan oleh I Phone dalam aplikasi instagramnya pertama kali keluar. Sebuah warna minor yang akhirnya menjadi trend baru ini sempat mendominasi dibeberapa design dan komposisi foto. 

Lalu kita melihat sebuah komposisi typografi 3D yang sempat booming dibeberapa jajaran design internasional, baik untuk terapan visual maupun design. Mau tidak mau memang kita harus terus berinovasi dalam membuat satu karya, namun ini bukan berarti kita harus meninggalkan jati diri kita dalam membuat sebuah karya. 

Ayamnya tidak berubah dari jaman kejaman, tetap dibakar atau digoreng akan tetapi bumbunya yang mulai berevolusi. Sama seperti itu kurang lebihnya, komposisi keseluruhan adalah jati diri kita, tapi bumbu designnya kita bisa coba dengan bumbu - bumbu modern. 

Bukankah ini yang disebut kreatif yah ? 





Salam Kreatif, 



@rie fabian - 
www.fabianstudio.biz 










0 comments:

Posting Komentar

Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar dibawah ini.