Iklan :

11 Januari 2012

Sebuah Karya dari Alexa Meade


Alexa Meade adalah seorang "pelukis manusia" yang sangat fenomenal. Ini bukan Body Painting dan juga melukis membuat tato pada tubuh manusia, melainkan menjadikan manusia menjadi objek lukisannya. 

Ide dasar dari melukisnya dipelajari dari hasil pengamatannya tentang bayangan. Lalu dia mulai bereksperimen dengan melukis bayangan pada orang bergerak. Lalu terus disempurnakan menjadi lukisan berobjek manusia, benda, dll.

Cat yang digunakan untuk melukis adalah cat acrylic. Dia membuat sebuah pola yang sangat mirip sekali dengan lukisan. 


Syarat untuk orang yang dilukis harus diam dan tak bergerak, karena orang tersebut menjadi objek lukisannya. 


Alexa Meade lahir pada tanggal 3 September 1986 di Washinton DC. Dia lulus dari Vasar College pada tahun 2009.Vasar college berada di Poughkeepsie, New York. Alexa Meade mendapatkan gelar kala itu adalah Sarjana Ilmu Politik. 



Jika lukisan dari Alexa Meade ini kita ambil menggunakan kamera, maka akan menghasilkan satu gambar yang mirip sekali dengan lukisan cat minyak. 



Alexa Meade percaya bahwa satu pengalaman itu tidak selalu bisa ditafsirkan dengan nilai nominal angka / uang. 

Yang dinamakan dengan kreatif tidak selalu berujung pada nilai nominal, itu jika menurut saya. Dan satu hal lagi dari kreatif adalah perbedaan, uniq dan satu satunya. Maka dari itu kita memang harus terus mencoba dan mencoba untuk satu hal yang kreatif. 


Salam kreatif, 


@rie fabian 


2 comments:

  1. asli tertipu banget gw.... :D

    mampir ke blog ane gan banyak film bagus disini... :)
    Download Movie Free Tian

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih ....


      Nanti saya akan berkunjung ke beranda anda.
      @rie fabian

      Hapus

Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar dibawah ini.