Iklan :

29 November 2011

Sebuah ikonisasi untuk persahabatan


Sebuah ikonisasi saya buat untuk logo dblogger yang baru. Memang ini bukan logo yang benar-benar baru, karena sebelumnya mereka sudah memiliki logo dan saya hanya me redesign logo yang sudah ada. Menambahkan beberapa elemen dan mengganti warna dengan bekerja sama dengan ketua dan wakil ketua dblogger yang baru kini.




Beginilah lambang dblogger yang baru hasil re design dari saya. Berikut Filosofi secara keseluruhan : 





Warna Hijau melambangkan : 


Hijau Menunjukkan warna bumi, penyembuhan fisik, kelimpahan, keajaiban, tanaman dan pohon, kesuburan, pertumbuhan, muda, kesuksesan materi, pembaharuan, daya tahan, keseimbangan, ketergantungan dan persahabatan. Dapat digunakan untuk relaksasi, menetralisir mata, memenangkan pikiran, merangsang kreatifitas.





Warna Orange melambangkan : 

Menunjukkan kehangatan, antusiasme, persahabatan, pencapaian bisnis, karier, kesuksesan, kesehatan pikiran, keadilan, daya tahan, kegembiraan, gerak cepat, sesuatu yang tumbuh, ketertarikan, independensi. Dapat meningkatkan aktifitas mental. Disamping itu warna Orange memberi kesan yang kuat pada elemen yang dianggap penting.


Warna Merah Putih pada Tagline : 

Memberikan kesan Indonesia yang dilambangkan dengan warna Bendera kita. 


Untuk pemilihan bentuk ini hasil warisan dari Penasehat, Eyang Anjari yang telah membuat logo dblogger sebelumnya. Diatas b terdapat sebuah segitiga yang dipisahkan warnanya melambangkan tanda koma. Seperti halnya d'blogger yang diwakili dengan warna orange dan segitiga. 

Untuk Font sendiri menggunakan Font Arial standard yang bersifat tegas, luas, langsung dan tidak bertele-tele. Inilah yang saya suka dari logo sebelumnya yang dibuat oleh Eyang Anjari, makanya saya fikir sangat disayangkan untuk dirubah. 

Ikonisasi GG di symbolkan dengan keramahan dblogger, yang melambangkan persahabatan dan keeratan tali silahturahmi antar blogger. 

Selamat berjuang dblogger dengan logo barunya, maju terus songsong Indonesia menjadi lebih baik lagi, mari buat gerakan sosial yang berskala Nasional dan dapat membantu mengangkat Indonesia dalam bidang sosial dan kreatif. 

Semoga bisa menjadi komunitas yang bermanfaat bagi seluruh mahluk dimuka bumi ini, he he he he *menunjukkan jari yang bertanda piss. 

Berikut saya berikan untuk design kartu nama dan Kop surat nya ... 





Buat yang ingin mendownload masternya dalam bentuk Ai atau eps silahkan download link dibawah ini, 


Silahkan download, link saya sediakan untuk dblogger comunity. 


Salam Kreatif, 


@rie fabian

Sumber :
Filosofi hasil share dari ketua dan wakil dblogger yang baru.
Logo Sebelumnya karya Eyang Anjari.

2 comments:

  1. Keren Banget lebih gokil lagi kalo ada kegiatan sosialnya dalam rangka mensejahterakan bangsa Indonesia yang masih prasejahetera

    BalasHapus
  2. Siap Komandan .. akan kita usahakan kearah sana ..

    BalasHapus

Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar dibawah ini.