Terlihat seperti biasa saja, tapi menurut saya ini keren dan elegan.
Bahan yang digunakan map ini adalah kertas Netuno karton yang sangat khas texturnya. Mau dilanjutkan ?
Oke kita lanjutkan, ini merupakan satu kesatuan konsep dari logo yang dipublikasikan keluar. kayaknya om Adri sangat suka warna hitam kelihatannya. he he he. Jadi memang hitam itu buat musik sangat elegan dan cenderung dengan musik - musik keras.
Pada bagian depan bacaan Java musikindo menggunakan Foild Silver. Sangat cantik sekali. Walaupun simple tapi bisa dipastikan ini sangat terencana dengan baik.
Kita bisa lihat bagaimana ini direncanakan menjadi satu kesatuan dari konsep coorporate identity (logo dan turunannya).
Bagian dalamnya standard seperti map - map yang lainnya. Dan pada bagian belakangnya sama dengan bagian depan menggunakan tekhnik Foild pada hot print.
Nah seperti itulah proses pembuatannya, untuk om Adri maaf yah saya jadikan contoh habis mapnya keren banget sih membuat saya ingin membagikannya kepada pembaca blog saya.
Untuk masalah harga itu saya tidak bisa mengestimasi karena kebetulan saya bukan orang prroduksi cuma pernah sebentar pada divisi itu. Nah selamat berkreasi semoga ini bisa menjadi masukan yang baik untuk kreatifitas kamu. Jangan mencontoh matang - matang karena itu sangat merugikan brand anda sendiri tapi jadikan refrensi dalam berkarya untuk anda. Lihat satu kesatuan konsep itu memang harus dibangun dari awal.
Lagi - lagi membangun itu harus mempunyai guidline yang sudah dibicarakan di awal untuk menjaga eksistensi usaha anda kepada konsumen anda. Jangan membangun setelah sudah jadi perusahaan karena akan menimbulkan banyak masalah karena perubahan - perubahan. Yang benar adalah bentuk aturannya dulu baru bangun dan jalan bukan bangun dan jalan baru bentuk peraturan itu akan menjadi peraturan yang lembek nantinya, begitupun dengan logo dan coorporate identitas anda.
0 comments:
Posting Komentar
Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar dibawah ini.