Iklan :

17 Juli 2011

Pekerjaan Seorang Copywriter

"Jaman Sekarang itu bukan hanya pintar, tapi harus pintar-pintar", Ingat akan kata-kata ini ? yah ini adalah merupakan salah satu pekerjaan dari sebuah copywriter. Lalu apa definisi dari Copywriter ini sendiri ? 

Copywriter adalah sebuah profesi dalam sebuah pekerja advertising yang mempunyai Job Descripsi adalah membuat sebuah headline, Writer (menulis) sebuah slogan, membuat satu slogan untuk sebuah perusahaan. Seperti itulah pekerjaan seorang copywriter. Contoh dari yang lain adalah "Chokolatos memang lezatos" ingat ? 



Yah memang ini sangat berbeda dengan designer dan pelaku visual lainnya. Tapi tidak bisa dipungkiri satu profesi dari Copywriter ini memang sangat diperlukan sekali untuk membuat satu paket promosi yang matang. Maka kita sering memandang sebelah mata kepada profesi ini. Visual yang menarik kalau tidak dikemas dengan komunikasi yang menarik menurut saya jadi tidak lengkap hasilnya. 

Perlukah seorang copywriter dalam sebuah boutiqe design ? 
Terkadang sebuah boutiqe design kadang mempunyai multi talenta yang tidak pernah disadari oleh para pelaku ini. Mereka (designer) terkadang mampu mengemas satu bahasa komunikasi yang ringan dan mudah diingat yang terkadang dia kemas untuk satu kesatuan visualnya. 

Nah untuk anda seorang designer saya menyarankan jangan membaca buku sekitar tentang visual saja tapi juga harus mulai dari sekarang mempelajari buku-buku yang bernafaskan tentang copywriter. Dimana pengemasan sebuah kalimat dan kata - kata memang harus menarik agar pesan dari visual anda sampai kepada receiver anda (penerima pesan anda). 

Bagi anda pengguna dari jasa boutiqe design, coba lihat sebuah kemasan visual dari apa yang mereka (designer) presentasikan. Apakah memang sudah baik dari segi pengemasan antara visual dan komunikasinya atau hanya visualnya saja yang baik atau memang tidak kedua - duanya. Jangan mencoba - coba untuk permasalahan ini karena sekali saja anda coba maka efek domino dari komunikasi usaha anda akan panjang gaungnya, maka fikirkanlah secara matang. Biasakan menggunakan pitching dalam melakukan sebuah perjalanan promosi anda. 

Semoga saja apa yang saya sampaikan dapat bermanfaat bagi pembaca blog saya. Terima kasih dan salam kreatif untuk Indonesia. 

0 comments:

Posting Komentar

Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar dibawah ini.