Iklan :

29 Juni 2012

Yang Wajib Pada Undangan Pernikahan


Pada  Abad Pertengahan dimana pada saat itu mesin cetak belum ada, Pengumuman Pernikahan di Inggris pada tahun sebelum 1447 menggunakan peneriak pengumuman Kota. Bisa dibayangkan bukan ? Sang Pengantin Pria pun rela berjalan mengitari jalan untuk membantu mengumumkan pernikahannya. 

Nah pada tahun 1447, Johanes Gutenberg menemukan mesin Cetak yang mampu membuat Undangan untuk pernikahan.

Kebayang gak sih, kalau masih sampai sekarang mengundang nikah menggunakan jasa peneriak ? 

Dari situlah maka undangan pernikahan yang kita lihat sekarang tidak lain berkat jasa dari Johanes Gutenberg. Undangan Pernikahan ini menjadi hal yang lumayan penting dalam mengadakan pesta Pernikahan. 

Apa sajakah yang informasi yang wajib dan harus ada pada sebuah Undangan, yuk kita simak dari pengalaman Fabian Studio yang sudah hampir mengerjakan ratusan Undangan pernikahan. 

Sebuah Undangan Pernikahan harus mencantumkan Informasi yang jelas untuk nama yang akan menikah. Biasanya pada halaman pertama sebuah Undangan mencantumkan nama mempelai Pria dan Wanita, baik itu Sebuah Inisial ataupun Nama Lengkap. 

Alamat Resepsi Pernikahan, Alamat Resepsi Pernikahan juga harus ada pada halaman depan, ini dikarenakan Alamat tersebut dinilai sebuah Informasi yang penting yang harus dilihat pada awal pertama kali Undangan dibuat. 

Lalu setelah itu adalah kotak berisi nama yang akan kita undang. Dengan diawali kalimat, Kepada Yth, Bapak / Ibu / Saudara / i . 


Dalam membuat posisi nama untuk mempelai, biasanya didahulukan nama mempelai wanita. Karena secara logika yang bertempatan ditempat wanita, walau acara resepsi diadakan digedung. 

Lalu informasi apa saja yang harus ada pada halaman kedua ? 

Pada halaman kedua biasanya diletakkan informasi tempat atau lokasi akad pernikahan digelar, walau ada pula yang terkadang tidak ingin diberi tahu, karena acara tersebut hanya ingin dihadiri oleh keluarga saja. 

Lalu setelah Tempat lokasi Akad, barulah dihalaman selanjutnya adalah Informasi tempat digelarnya resepsi, dimana kita akan undangan para undangan kelokasi tersebut. Turut disebutkan pula tanggal, hari dan Jamnya. Ini bertujuan agar para undangan tahu lama acara resepsi pernikahan yang akan kita gelar nantinya. 

Halaman terakhir biasanya ditempati oleh gambar peta. Peta memang sebuah informasi yang agak sedikit penting. Untuk Anda yang menggelar acara resepsi digedung jauh lebih mudah, karena Anda tinggal meminta Peta denah lokasi pada bagian humas, tapi bagi Anda yang ingin membuat hajat di rumah, maka Anda harus menggambarkan peta lokasi acara Resepsi Anda sendiri. 

Dalam Hal membuat peta pertimbangannya adalah tamu yang akan Anda undang banyak datang dari arah mana, dan menentukan letak utara pada Peta Undangan Anda. Karena itu akan sangat membantu mereka (para Undangan) dalam menemukan lokasi tempat acara resepsi kita digelar. 


Semua itu adalah hal yang wajib harus ada pada informasi sebuah Undangan. Adapun hal lain yang biasanya ikut disertakan pada sebuah Redaksi undangan seperti Ayat Alqur'an bagi orang muslim, dan ayat dari Injil bagi orang kristiani. 

Ayat yang biasanya disertakan dalam sebuah undangan untuk orang muslim adalah : 

"Dan diantara tanda-tanda kekuasan-Nya ialah diciptakan-Nya untukmu pasangan hidup dari jenismu sendiri, supaya kamu mendapat ketenangan hati dan dijadikan-Nya kasih sayang diantara kamu. Sesungguhnya yang demikian menjadi tanda-tanda kekuasan-Nya bagi orang-orang yang berfikir". 

(QS. Ar - Ruum 21)


"Semoga Allah S.W.T, menghimpun yang terserak dari keduanya, memberkahi mereka berdua kiranya, Allah SWT meningkatkan kualitas keturunan mereka, menjadikannya pembuka pintu rahmat, sumber ilmu dan hikmah serta pemberi rasa aman bagi umat-Nya. 

(Doa Nabi Muhammad S.A.W pada pernikahan putrinya, Fatimah Az Zahra dengan Ali Bin Abi Thalib)

"Ya Allah jadikanlah aku mampu bersyukur atas nikmat karuniaMu yang telah Engkau anugerahkan kepadaku dan kepada kedua Ayah Ibuku, dan mampu untuk berbuat baik yang mendapatkan Ridho-Mu, serta berilah aku kebaikan berkenaan dengan keturunanku, sungguh aku bertobat kepadaMu dan sungguh aku termasuk orang yang berserah diri"

(Al Ahqaaf 45:15) 


Sedangkan untuk umat kristiani ayat yang biasanya digunakan untuk Undangan adalah : 

"Kasih itu murah hati, ia tidak cemburu, ia tidak mengalahkan diri dan tidak sombong. Ia tidak melakukan yang tidak sopan dan tidak mencari keuntungan diri sendiri. Ia tidak pemarah dan tidak menyimpan kesalahan orang lain. Ia tidak bersuka cita karena ketidak adilan, tetapi karena kebenaran. Ia menutupi segala sesuatu, percaya segala sesuatu, mengharapkan segala sesuatu, sabar menanggung segala sesuatu"

(1 Korintus 13:47) 

"Demikianlah mereka bukan lagi dua, melainkan satu. Karena itu, apa yang telah dipersatukan Allah, tidak boleh diceraikan manusia"

(Matius 19:6)


Bagi Anda yang ingin menikah semoga informasi yang saya berikan di blog ini dapat bermanfaat. Efektifnya anda mulai merencanakan undangan adalah H-30, karena pada saat pembuatan design akan memakan waktu lama, tidak seperti yang Anda bayangkan. 

Karena harus sangat teliti, mulai dari nama, titel dan hal-hal pada penulisan harus diperika berkali-kali. 



Salam Kreatif, 



@rie fabian -




0 comments:

Posting Komentar

Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar dibawah ini.