Iklan :

7 September 2012

Membuat Texture Rumput di Photoshop


Texture bisa kita gunakan untuk melapisi text kita. Texture juga banyak berguna dalam setiap pembuatan design. Kali ini saya ingin menjelaskan bagaimana caranya membuat texture rumput. Seperti diatas, saya menggunakan texture rumput buatan saya sendiri untuk melapisi text nama saya. Berikut cara membuat sebuah texture. 

Langkah pertama dalam membuat sebuah texture rumput adalah, bukalah software Adobe Photoshop Anda, buat dokumen baru dengan besar 600 x 600 px.


Jika sudah membuat dokumen baru ukuran tersebut, maka buatlah sebuah warna abu - abu pada layer baru. 


Loh kan rumput warna hijau, kenapa pertamanya kita menggunakan warna Abu - abu ? 
Lihat dan ikuti saja dulu deh .... 


Ingat, warna Abu - abu itu terletak pada layer baru, bukan satu layer dengan layer background. Jika satu layer nanti kita akan menemukan kesulitan dalam langkah selanjutnya. 

Jika sudah membuat warna Abu - abu, sekarang kita masuk kedalam filter > Noise > Add Noise. 

Lalu settinglah sesuai dengan kesukaan Anda. Ini berfungsi untuk membuat texture pada rumput Anda nantinya. 



Jika ingin ikuti settingan saya juga gak apa - apa, silahkan saja. Tapi kalau bisa biar lebih kreatif buat settingan lainnya juga pada saat nanti sudah selesai pembuatan, agar Anda bisa mencobanya sendiri. 

Jika sudah menggunakan Noise, sekarang pilih Filter kembali, tapi kali ini Filter > Noise > Dust And Scretchs, lalu Setting kembali. 



Jika sudah Anda setting seperti diatas, lalu saatnya sekarang Anda mengikuti langkah selanjutnya. Tekan Ctrl + U atau cmd + U pada machintosh untuk mengaktifkan Hue / saturation.  Buat Settingan seperti dibawah : 




Anda bisa sesuaikan hijau pada rumput di Settingan Hue/Saturation ini. Sekarang untuk menjadikan ini texture sudah saya bahas pada artikel sebelumnya

Nah sekarang tinggal Anda yang membuat, saya menunggu kabar dari Anda. Tidak susah bukan menggunakan Photoshop ? 


Silahkan mencoba ...... 






Salam Kreatif, 


@rie fabian - 




0 comments:

Posting Komentar

Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar dibawah ini.