Origami adalah sebuah seni melipat kertas yang sering dan banyak kita lihat dalam satu karya di internet dan di kenyataannya. Kita sering berfikir dulu melipat kertas kan pelajaran kita sewaktu di TK dahulu untuk apa kita pelajari ? he he he ... kenyataannya industri kreatif memerlukan orang yang pandai membuat origami itu. Untuk apa ? yah mari kita lihat ....
Origami adalah dasar pembuatan satu model untuk membuat satu kemasan, keuntungan dari seni origami ini adalah kita bisa mendapatkan hal yang unik dan dapat menghemat kertas dalam membuat satu kemasan. Contoh pada gambar disamping yang dibuat dengan dasar dari seni pelipatan kertas. Yah tentu kita sering melihat pada kemasan kotak perdana yang kita jumpai sehari - hari untuk membungkus sebuah perdana. Jika kita melihat perjalanan sebuah kotak perdana yang dimulai dari tahun 1998. Pada saat itu perdana menggunakan mika plastik yang dibungkus rapih layaknya membeli sebuah benda yang sangat berharga maklum harga perdana saat itu mencapai harga 2 juta rupiah, masih ingat kan ? yah kita dapat merasakan satu eksklusifitas dimana sebuah perdana merupakan barang yang wah pada saat itu. Pembuatan kemasan yang bagus pada saat itu dapat sangat mewah karena budget profitnya besar menurut saya. Sampai sekarang perjalanannya tinggal selembar karton yang dilipat unik dan didalamnya terdapat perdana baru kita.
Mengapa demikian ? yah kita mengarah pada relokasi dana yang dianggarkan untuk satu kemasan dari perdana itu sendiri. Jika kita sekarang dengan uang 5000 dapat perdana kita melihat berapa besar biaya produksi satu kemasan tersebut. Maka jika sudah demikian adanya dibutuhkan orang yang memang kreatif untuk membuat satu hal yang tetap unik melalui origami tersebut. Inilah orang yang pandai origami dibutuhkan untuk membuat lipatan kemasan agar tetap terlihat cantik. Jika kita bisa membuat satu hal dengan kreatif maka hasilnya pasti akan unik dan berkesan bagi konsumen kita.
Menggunakan jasa kreatif terbilang mahal diawal untuk membuat masterpiece sebuah produk tapi setelah itu barang anda akan terlihat ekslusif dan beda dari yang lain. Harga tidak akan bisa pernah dibohongi karena ada uang ada barang. Jangan mengebiri orang kreatif karena mereka berfikir sama dengan anda dengan menggunakan imajinasi dan mencari titik real dari satu imajinasi menuju realitas agar bisa dibuat dan diciptakan untuk sebuah produk anda. Sudahkah anda menggunakan sisi kreatif untuk produk anda ??
0 comments:
Posting Komentar
Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar dibawah ini.